Wednesday, December 9, 2009

-BunYi Uang Logam-

Share it Please

Kita orang desa, "Tahukah kamu sobat, suara uang logam yang jatuh itu tidak lebih keras daripada nyanyian jangkrik. Meski demikian, banyak orang kota mendengar dan menoleh ke arahnya. Di lain pihak, saya adalah satu-satunya orang yang mendengar suara jangkrik itu. Alasannya tentu bukan bahwa orang desa bisa mendengar lebih baik daripada orang kota. Tidak. Alasannya adalah bahwa kita selalu mendengar lebih baik hal-hal yang biasanya kita perhatikan."

Sering kali ketika kita dalam masalah, kita berteriak memohon pertolongan pada Tuhan, dan kita merasa Dia diam saja, sebabnya bukan karena Tuhan tidak menjawab, tapi karena kita lebih fokus pada diri kita sendiri dan permasalahannya daripada fokus pada Tuhan dan pertolongan-Nya.

Kita memasang telinga agar Tuhan menjawab sesuai dengan keinginan dan cara kita dan menolak suara Tuhan yang mengatakan bahwa Dia menyediakan jalan lain yang lebih baik!

No comments:

Random Post

Memuat...